WorPdress merupakan sebuah CMS (Content Management System) yang dapat digunakan untuk membuat dan mengembangkan sebuah website atau blog dan paling populer diantara jenis CMS lainnya. Cara Membuat Blog di WordPress sangatlah mudah, bahkan digadang-gadang sebagai platform CMS terbaik dan paling rekomended digunakan untuk pemula.
Walau terbilang mudah, faktanya masih ada banyak pemula yang belum tahu bagaimana cara membuat sebuah website dengan menggunakan WordPress. Apakah anda juga demikian? Jika YA artikel ini mungkin akan sangat membantu.
1. Beli Hosting dan Domain
Ketika anda ingin membuat sebuah website dengan menggunakan WordPress, maka syarat utama adalah anda harus memiliki domain dan hosting. Walau anda bisa membuat blog tanpa keduanya (secara gratis) namun saya tidak rekomendasikan hal tersebut. Jika anda serius, mulailah pakai WordPress premium agar blog anda maksimal.
Ketika membuat blog saya sarankan untuk membeli hosting dan domain sesuai dengan target negara yang akan anda gunakan. Misal, jika blog anda target visitornya adalah Indonesia maka pilih layanan hosting dan domain dari Indonesia. Cara beli domain dan hosting ini sangat mudah, berikut saya contohkan:
- Buka salah satu situs penyedia hosting, misalnya saya pilih Niagahoster
- Scrool ke bawah pilih dan klik paket hosting yang dibutuhkan, misal saya pilih paket hosting personal agar dapet gratis domain

- Klik pilih sekarang
- Pilih dan klik paket tahunan yang diinginkan

- Scrool ke bawah, masukkan nama domain baru
- Pilih jenis ekstensi domain yang diinginkan sesuai dengan layanan gratis domain dari niagahosternya

- Lalu klik tambahkan ke chart
- Pilih dan klik lanjutkan

- Pilih layanan tambahan yang diinginkan (jika ada)

- Pilih dan klik lanjutkan
- Lalu pilih metode pembayaran yang akan digunakan
- Lakukan pembayaran, dan
- Konfirmasi pembayaran
2. Instal Web Melalui Cpanel
Apabila anda sudah selesai membeli domain dan hosting, maka langkah cara membuat blog di WordPress selanjutnya adalah tinggal menginstal web yang akan anda buat tersebut. Proses instalasi ini sangat mudah sekali. Anda tidak membutuhkan waktu lama untuk membuat WordPress yang anda mau.
Namun sebelum mulai menginstal website anda di Cpanel, saya sarankan siapkan dulu buku catatan atau notepad. Hal ini digunakan untuk mencatat data WP-admin yang akan anda gunakan sebagai akun untuk login ke website WordPress anda nantinya. Jika sudah siap, ikuti langkah-langkah berikut:
- Masuk ke halaman member area hosting anda
- Lalu klik kelola hosting

- Anda akan di bawa ke halaman pengaturan hosting yang anda gunakan
- Di halaman tersebut anda akan dihadapkan dengan beragam jenis menu, silahkan klik pada menu all features

- Setelah itu, anda akan dibawa ke halaman Cpanel hosting yang anda gunakan
- Di halaman tersebut anda akan dihadapkan dengan beragam jenis menu hosting yang bisa anda gunakan untuk melakukan konfigurasi dan pengaturan website anda

- Langkah cara membuat blog di WordPress yang harus anda lakukan adalah scroll ke bawah
- Kemudian cari menu Softaculous Apps Installer, seperti pada gambar dibawah ini:

- Karena kita akan membuat website WordPress, maka kita pilih dan klik WordPress
- Anda akan dibawa ke halaman installer WordPress
- Silahkan klik install now

- Anda akan dibawa ke halaman instalasi
- Pada menu software setup, pilih versi WordPress yang akan anda gunakan
- Pilih format URL dan domainnya
- Lalu pada menu site settings, masukkan nama website anda pada kolom site name dan lengkapi deskripsinya di kolom bagian bawahnya

- Lalu scroll ke bawah
- Pada menu Admin account, silahkan masukkan username admin dan password adminnya
- Jangan lupa catat username dan passwordnya
- Perlu anda tahu juga, gunakan password dari kombinasi angka, huruf dan simbl serta ada kombinasi huruf kecil dan besar didalamnya
- Setelah itu klik select language, pilih bahasa web

- Lalu pilih plugin yang akan diaktifkan
- Pilih theme yang akan anda pakai untuk tampilan website anda
- Setelah itu, klik instal
- Proses instalasi akan berlangsung, tunggu hingga selesai

- Setelah website anda terinstal dengan baik, silahkan anda buka website anda dengan mengetikkan nama domain di browser, contoh www.bahaswanita.com
- Jika sudah aktif, silahkan login ke wp-admin situs web anda dengan menggunakan akun admin yang sudah anda catat saat proses instalasi
3. Ganti Tema Blog
Langkah cara membuat blog di WordPress berikutnya adalah mengganti template. Ganti template ini sangat mudah, tujuannya adalah untuk merubah tampilan dengan template yang anda inginkan. Cara mengganti template WordPress ini adalah sebagai berikut:
- Silahkan login ke wp admin situs anda
- Lalu klik pada menu tampilan
- Klik tema

- Pilih dan klik tambah baru
- Lalu pilih dan klik unggah tema

- Klik pilih file
- Masukkan file template nya
- Klik open
- Klik pasang
- Tunggu sampai pemasangan selesai
- Lalu klik aktifkan untuk mengaktifkan tema yang anda uplod tersebut
- Selesai
4. Pasang Plugin
Salah satu keunggulan dari WordPress adalah adanya plugin. Ini bisa digunakan untuk membantu kinerja website anda lebih baik. Anda bisa pasang plugin seo, form atau apapun itu dengan menggunakan plugin. Cara memasang plugin WordPress ini adalah sebagai berikut:
- Pilih dan klik pada menu plugin di samping kiri menu wp admin anda
- Lalu klik tambah baru

- Pilih jenis plugin yang akan anda gunakan
- Atau anda masukkan nama plugin di kolom pencarian jika anda ingin mencarinya
- Pilih dan klik instal sekarang
- Tunggu sampai terinstal
- Klik aktifkan
- Selesai
5. Setting Permalink
Salah satu bagian dari tutorial cara membuat blog di WordPress yang tidak boleh dilewatkan adalah mengatur permalink. Permalink adalah format link website anda yang akan di crawl oleh search engine. Permalink ini ada banyak macamnya, namun yang bagus dan seo friendly adalah domain/site-link. Cara mengaturnya seperti ini:
- Klik pada menu pengaturan
- Pilih dan klik permalink
- Pilih jenis permalink post name artikel/postname
- Contohnya bisa lihat di gambar berikut:

6. Buat Halaman Blog
Ketika anda membuat web di WordPress. Anda tentu harus membuat halaman agar website anda mudah dikenali oleh pengunjung. Halaman yang harus dibuat ini adalah seperti halaman tentang, privacy, kontak, dan lain sebagainya. Cara membuat halaman di WordPress adalah sebagai berikut:
- Login ke wp admin situs anda
- Scroll ke bawah
- Pilih dan klik pada menu halaman
- Klik tambah baru

- Masukkan judul halaman pada kolom judul
- Masukkan deskripsi halaman pada halaman deskripsi

7. Buat Posting Artikel
Langkah trakhir cara membuat website di WordPress adalah tinggal mulai membuat postingan. Postingan ini adalah tempat dimana anda mempublikasikan artikel yang anda tulis di halaman blog yang anda buat. Cara membuat postingan artikel di blog ini juga sangat mudah, berikut adalah langkah-langkahnya:
- Buka wp admin situs anda
- Klik pada menu pos
- Klik tambah baru

- Silahkan masukkan judul artikel pada kolom judul
- Masukkan deskripsi artikel di bagian deskripsi

Sampai disini anda pasti sudah paham cara membuat blog di WordPress dari A-Z. Sampai pada tahapan ini website anda sudah jadi. Anda tinggal diperbaiki tampilannya dan kinerja websitenya dimaksimalkan.
Komentar